Sidang Munaqasyah Tahun Akademik Genap 2023/2024

Sigli – Sebagai langkah penting dalam menyelesaikan pendidikan tinggi, pelaksanaan Sidang Munaqashah Skripsi Sekolah Tinggi Ilmu Syari’ah Al-Hilal Sigli semester genap TA 2023/2024  telah dilaksanakan pada tanggal 09 September 2024. Dalam rangkaian ini, sebanyak 81 mahasiswa dari program studi Hukum Ekonomi Syariah, Hukum Keluarga Islam dan Hukum Pidana Islam. Salah satu persyaratan penting yang harus dipenuhi oleh para mahasiswa adalah wajib mengikuti ujian komprehenshif sebagai bagian dari proses akademik yang ketat dan transparan.

Dalam pelaksanaan ujian pihak kampus memastikan agar setiap mahasiswa memahami betul akan pentingnya menjaga waktu dan kualitas penelitian dan dapat dipastikan bahwa setiap tahapan proses penelitian dilaksanakan dengan baik. Dengan demikian, diharapkan hasil dari Sidang Munaqashah Skripsi ini tidak hanya mencerminkan kualitas akademik mahasiswa, tetapi juga kemampuan mahasiswa dalam menjalankan metodologi penelitian yang benar dan akurat.

Para mahasiswa yang telah mendaftar untuk mengikuti ujian ini juga diberikan arahan untuk mempersiapkan diri secara matang. Mahasiswa diingatkan akan pentingnya memahami isi dari skripsi serta siap untuk menjawab segala pertanyaan dan kritik yang mungkin diajukan oleh penguji.

Dengan telah berlangsungnya Sidang Munaqashah Skripsi ini, diharapkan para mahasiswa dapat menyelesaikan pendidikan mereka dengan sukses dan menghasilkan karya ilmiah yang bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan, khususnya dalam Hukum baik Hukum Ekonomi Syariah, Hukum Keluarga Islam dan Hukum Pidana Islam (BZ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *